Sabtu, 25 Februari 2012

Jangan Lupakan G30S PKI

Apa sih G30 S PKI itu ??? Pasti para Sob-x udah pada tahu tentang peristiwa berdarah yang terjadi tahun 1965 itu, tepat pada hari ini peringatan G 30 S PKI kembali terkenang. Sudah sejak lama sejarah ini kembali dibicarakan dan dipertanyakan. Apa ya sebabnya ?
Sejarah G30S PKI ternyata masih simpang siur karena belum ada kejelasan dari pihak yang terkait tentang kasus ini. Padahalkan udah lewat dari 46 tahun yang lalu. Nah, sebagai generasi muda apa perlu kita melupakan sejarah di era Soekarno ini ? Secara kita sering dibuat bingung oleh sumber informasi yang kadang menyesatkan pemahaman sejarah nasional ini.
So, bagaimana ya pendapat sob-x tentang kasus ini ? Dimulai dari Bob Slamet yang mengatakan. “Nggak karena jika kita melupakan sejarah berarti kita enggak bisa mengambil pelajaran dari peristiwa masa lampau tersebut,” kata Bob yang sedang praktek industri di Polda Banten ini. Sepakat bob, kayak pepatah yang mengatakan Bangsa yang beradab adalah bangsa yang tidak melupakan sejarahnya.
Komentar Bob pun disahut oleh Didi Farrel. “Nggak akan melupakan, walaupun sudah lama tapi tetap saja menjadi sejarah dan wajib mengenang semua pahalwan pada saat itu,” ungkap didi.

Ada juga sob-x yang masih galau tentang G30S PKI. “Nggak tau, bingung. Coba lahir dari dulu, mungkin tau kali yah ?,”ujar Azrika Raha sambil cekikikan.
Ternyata kudeta yang melibatkan enam pejabat tinggi militer Indonesia ini, sangat penting untuk diingat. Para pelaku sejarah emang udah berusaha mengungkapnya sampai tuntas walaupun masih simpang siur. Kita harus menghargai jasa mereka, minimalnya dengan mengingat dan mencari seluk beluk peristiwa yang melibatkan Partai Komunis Indonesia ini.
Termasuk Nanda Satria yang kabarnya masih penasaran “Nggak lah, gue masih penasaran sama peristiwa G30S PKI,” tutur cowok yang hobi sama silat ini.
Sejarah emang jadi hal penting buat kita jadikan pelajaran dan kenangan. Karena kita juga punya tugas buat tell story sama anak and cucu-cicit kita. “Sejarah G 30 S PKI juga masih bisa diceritain ke anak cucu kita. Itukan masih termasuk sejarah bangsa kita. Dimana dalam masanya banyak banget pahlawan bangsa ini yang berguguran dimedan kemerdekaan,” tutup Kiki yang juga mengajar Bahasa Inggris ini.

0 komentar:

Posting Komentar